Beberapa Mitos Unik Tentang Penciptaan Dunia

Posted by Hack on 23.36 with No comments
Siapakah kita dan darimanakah kita berasal? Ini adalah pertanyaan yang telah ada sejak manusia ada, dan sepertinya semua orang telah memiliki jawabannya. Ada beberapa mitos unik tentang penciptaan dunia, dan apa yang mengejutkan bukanlah perbedaan cerita mitos antara satu dan lainnya, tetapi beberapa kemiripannya satu sama lain, bahkan jika asal mitos cerita tersebut dari tempat yang jauh berbeda.

Mitos Penciptaan Blackfoot

Gambar Pertama Beberapa Mitos Unik Tentang Penciptaan Dunia Oleh Unik Segiempat
Cerita ini dimulai dimana satu Orang Tua datang dari selatan, menciptakan tanah, tanaman, dan hewan-hewan sepanjang perjalanannya ke utara. Manusia pertama yang diciptakan adalah wanita, dan anaknya terbuat dari tanah liat. Orang Tua ini mengajarkan mereka bahaimana cara mengumpulkan tanaman untuk dimakan, dan mengajarkan mereka tanaman manakah yang dapat menyembuhkan penyakit. Orang Tua tersebut juga mengajakarkan kepada mereka bagaimana membuat senjata untuk membunuh hewan, dan juga api untuk memasak. Dan yang paling penting, Orang Tua ini mengajarkan kepada keduanya bagaimana cara mendapatkan kekuatan spiritual dengan mencari hewan spiritual mereka didalam mimpi.
Seperti semua cerita penciptaan dunia, legenda Blackfoot ini juga menceritakan banjir besar yang pernah terjadi di dunia ini. Setelah banjir, sang Orang Tua mengumpulkan semua orang di puncak gunung dan menyuruh mereka meminum air dengan warna yang berbeda-beda, dimana setiap warna mewakili bahasa berbeda.

Mitos Penciptaan India

Gambar Kedua Beberapa Mitos Unik Tentang Penciptaan Dunia Oleh Unik Segiempat
Brahma muncul dari ketiadaan. Dan dengan kekuatan pikiran, dia menciptakan air, dimana dia menyimpan benih-benihnya disana. Dari salah satu benih tersebut akan tumbuh menjadi telur emas, dan dari telur tersebutlah dia lahir. Dengan kekuatan pikirannya juga, dia membagi dua telur, yang akan berkembang menjadi bumi dan langit. Brahma lalu merasa kesepian, jadi dia membagi dua dirinya, dalam bentuk pria dan wanita.
Dalam variasi cerita lainnya, Brahma terus-menerus membagi dirinya, dan semua makhluk hidup tercipta dari tubuhnya.

Iblis Api dan Raksasa Beku Skandinavia

Gambar Ketiga Beberapa Mitos Unik Tentang Penciptaan Dunia Oleh Unik Segiempat
Sebelum adanya waktu, ada satu tempat berkabut dan dan dipenuhi es, yang benrama Niflheim. Diseberangnya, ada Muspelheim, dimana iblis api dan raksasa api tinggal. Api dari Muspelheim pada akhirnya melelehkan es Niflheim, dimana tetesan tersebut menciptakan sapi raksasa bernama Audhumla dan raksasa beku bernama Ymir. Dari keringat Ymir, lahir lagi raksasa-raksasa lainnya, dan semua raksasa tersebut disusui oleh Audhumla.
Semua raksasa ini kawin dan melahirkan dewa Odin dan semua saudaranya. Odin dan saudaranya lalu membunuh Ymir dan bumi itu sendiri terbuat dari daging Ymir, langit dari tengkoraknya, laut dari darahnya, awan dari otaknya, gunung dari tulangnya, dan pepohonan dari rambutnya. Odin lalu membangun Asgard sebagai tempat tinggal para dewa, dan menghubungkannya ke Midgard (Bumi) dengan jembatan pelangi yang bernama Bifrost.

Ular Pelangi Aborigin

Gambar Keempat Beberapa Mitos Unik Tentang Penciptaan Dunia Oleh Unik Segiempat
Cerita penciptaan Aborigin dimulai dengan Mimpi, ketika dunia dulunya masih sangat sepi dan dingin. Seekor Ular Pelangi tidur dibawah tanah, dengan semua hewan diperutnya. Suatu waktu, dia muncul ke permukaan bumi dan memuntahkan hewan, dan seluruh isi alam dunia.
Ular Pelangi tersebut adalah pencipta hukum, dimana semua makhluk harus mematuhinya. Pada beberapa kisah, dia menelan orang yang melanggar aturannya, dan memuntahkan tulang mereka dalam bentuk batu bukit. Dia satu variasi lain, Ular tersebut memberikan hadiah kepada semua hewan yang mematuhi perintah, dan memberikan mereka bentuk manusia, dan mengubah pelanggar aturan menjadi batu.


Sumber : http://segiempat.com/aneh-unik/mistis/beberapa-mitos-unik-tentang-penciptaan-dunia/
Categories: